Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) adalah satu satunya organisasi yang sah di sekolah. OSIS juga digunakan sebagai wadah kehidupan siswa untuk mencapai ke tujuan yang sama. Sebenarnya semua siswa/i pada suatu sekolah adalah OSIS, hanya saja tidak semua bisa menjadi pengurus OSIS. Pengurus OSIS yang dimaksud disini adalah siswa/i terpilih yang diberi tanggung jawab untuk mengatur ekskul ekskul atau menampung semua ide siswa/i sekolah untuk disampaikan dan dibicarakan dengan kesiswaan. Fungsi OSIS diantaranya sebagai wadah dan sebagai motivator. Adapun beberapa manfaat dari OSIS yaitu melatih tanggung jawab, komunikasi, rasa percaya diri dan kedisiplinan.
Ketua OSIS merupakan pemimpin teratas OSIS yang bertanggung jawab atas kegiatan-kegiatan OSIS.
Wakil ketua OSIS merupakan pemimpin kedua OSIS yang bertanggung jawab atas kegiatan-kegiatan OSIS.
- Calon ketua OSIS
Revalina Mutiara Puspa siswi dari kelas XI AKL 4
Lahir pada 7 Februari 2007.
Memiliki hobi: Menulis Puisi, lari, dan dengerin musik
- Calon wakil ketua OSIS
Ahmad Kevin Aliski siswa dari kelas X TO 3
Lahir pada 19 Januari 2008
Memiliki hobi: bermain volly
Visi dan Misi
Visi
- Terwujudnya OSIS sebagai sarana menampung aspirasi siswa siswi.
- Komunikatif dan bertanggung jawab berlandaskan gotong royong.
Misi
- Mewujudkan kerjasama dan komunikasi yang baik
- Mengedepankan kedisiplinan, tangkas dan cerdik dalam bertugas.Menegakkan hak kebebasan berpendapat bagi siswa siswi SMK Negeri 12 Malang.
- Pasangan ini membuat visi dan misi tersebut sesuai dengan kondisi di SMK, jadi dari visi dan misi tersebut banyak hal yang dapat diwujudkan ketika pasangan ini berhasil mencapaiketua dan wakil.
Hal pertama yang akan dilakukan ketika paslon ini terpilih yaitu mewujudkan misi mereka yang pertama yaitu komunikasi yang baik, jadi antar pengurus harus saling mengenal dan dapat berkomunikasi dengan baik
Yang kedua yaitu dalam kedisiplinan siswa/i, jadi pasangan ini akan menjadikan siswa/i SMK Negeri 12 Malang menjadi lebih disiplin dan mengikuti seluruh peraturan sekolah dengan baik
Ketiga, menegakkan hak kebebasan berpendapat bagi siswa/i, yang dimaksud disini yaitu paslon ini akan memberikan kebebasan berpendapat untuk seluruh siswa/i dan tidak memaksakan kehendak sendiri.
Dari visi dan misi diatas, paslon ini ingin seluruh pengurus OSIS dapat berkomunikasi dengan baik dan terhindar dari miskom. Dengan cara, lebih saling mengenal satu sama lain dan lebih sering berkomunikasi antara satu dengan yang lain dalam suatu forum atau ketika ada pertemuan maupun dalam kegiatan sehari hari
Motivasi
Kak Reva / caketos : Kak Reva berminat melanjutkan OSIS di tahun ini karena berniat untuk
melanjutkan program kerja yang belum terlaksana di tahun sebelumnya dan memperbaiki
kekurangan dari pengalaman sebelumnya.
Kevin / cawaketos : Kevin yang baru saja mengikuti organisasi dan di SMK ini mencoba
mendaftar sebagai pengurus OSIS, niat utama Kevin mendaftar di OSIS ini karena ingin
mencari pengalaman dan sebagai bekal untuk kedepannya nanti.
Pengalaman dan Program Kerja
Berdasarkan dari pengalaman Kak Reva / caketos di periode sebelumnya. OSIS ini memberikan banyak dampak positif pada Kak Reva. Ketika kak Reva berhasil menjadi ketua OSIS, ada beberapa hal yang ingin kak Reva lakukan agar anggota anggota nya menjadi berbeda daripada siswa/i lain dalam artian lebih baik.
Di periode sebelumnya, kak Reva mempelajari banyak hal di OSIS yang mungkin ketika kak Reva berhasil menjadi ketos hal itu akan diturunkan kepada anggota anggota nya. Contohnya yaitu dalam hal public speaking, cara bekerjasama dan komunikasi dalam kelompok, serta cara menyempatkan diri di suatu organisasi atau tempat agar diri kita selalu merasa nyaman serta menyenangkan. Untuk Kevin sendiri baru pertama kali masuk OSIS jadi belum ada pengalaman.
Alasan
Jadi, kenapa sih warga SMK Negeri 12 Malang harus pilih Paslon 2?
Karena paslon 2 akan ada program kerja yang lebih menarik lagi untuk Siswa-siswi SMK Negeri 12 Malang, dan akan membuat event se menarik mungkin, selain itu dengan Paslon 2 kinerja OSIS akan menjadi lebih optimal dan mewujudkan OSIS menjadi Siswa/i yang dapat menjadi contoh untuk Siswa-siswi lainnya.