PRODUKSI FILM
Profil Konsentrasi Produksi Film
Konsentrasi keahlian Produksi Film merupakan salah satu konsentrasi keahlian pada program keahlian Broadcasting dan Perfilman. Konsentrasi keahlian Produksi Film di SMK Negeri 12 Malang dibuka pada tahun pelajaran 2022/2023 sebagai penganti kompetensi keahlian Multimedia pada kurikulum K-13
Visi, Misi dan Tujuan
Mewujudkan tenaga kerja profesional pada konsentrasi keahlian produksi film yang berkarakter pelajar pancasila, berbudaya lingkungan dan berstandar industri.
- Meningkatkan mutu standar kompetensi lulusan konsentrasi keahlian produksi film yang berkarakter profil pelajar pancasila
- Menghasilkan tamata/lulusan yang memiliki kompetensi produksi film berstandar industry dan berbudaya lingkungan
- Meningkatkan komitmen dan integritas warga lingkup konsentrasi keahlian produksi film penerapan budaya industri
- Meningkatkan mutu sarana dan prasarana pembelajaran pada konsentrasi keahlian produksi film yang berstandar industri
- Meningkatkan Link and Match antara konsentrasi keahlian produksi film, masyarakat dan dunia usaha-industri pada bidang seni dan industri kreatif
- Meningkatkan Link and Match antara sekolah, masyarakat dan dunia usaha-industri
- Menanamkan sikap dan perilaku yang mencerminkan beriman, bertaqwa kepada Tuhan YME dan berakhlak mulia pada peserta didik ;
- Menanamkan perilaku mandiri, gotong royong, kreatif, bernalar kritis dan berkhebinekaan global pada peserta didik;
- Mewujudkan proses pembelajaran mata pelajaran produktif sesuai dengan kompetensi standar industry;
- Menumbuhkan perilaku budaya lingkungan 5R (Reduce, Reuse, Recycle, Replace, Replant);
- Meningkatkan kualitas peserta didik yang memiliki integritas dan kedisiplinan;
- Menumbuhkan perilaku 5S (Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, Shitsuke);
- Mengoptimalkan pengelolaan sarana dan prasarana konsentrasi keahlian produksi film secara profesional;
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasana konsentrasi keahlian produksi film dengan mengacu standar industri;
- Meningkatkan kompetensi peserta didik dan pendidik melalui Praktik Kerja Lapangan, Magang, dan Sertifikasi Kompetensi Industri pada konsentrasi keahlian produksi film;
Kurikulum dan Pembelajaran
Struktur Kurikulum Mata Pelajaran Kejuruan Konsentrasi Keahlian produksi film
Mata Pelajaran Dasar-Dasar Broadcasting dan Perfilman :’
Mata pelajaran Dasar-Dasar Broadcasting dan Perfilman bertujuan membekali peserta didik dengan dasar-dasar pengetahuan, keterampilan, dan sikap (hard skill dan soft skill), serta terkait dengan kompetensi kejuruan serta perkembangan teknologi komunikasi audio visual meliputi:
- memahami profesi dan proses bisnis yang sedang berkembang dalam industri broadcasting dan perfilman;
- memahami perkembangan teknologi di industri dan dunia kerja dan isu- isu global terkait broadcasting dan perfilman;
- memahami dan menerapkan Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan Hidup (K3LH) dalam proses produksi;
- memahami profil technopreneur, peluang usaha dan dunia kerja/profesi dalam industri broadcasting dan perfilman;
- memahami prototype Produksi dan Siaran Program Radio, Produksi Siaran dan Program Televisi, Produksi Film dan Program Televisi serta Produksi Film secara kreatif dan inovatif berdasarkan tren pasar masa kini dan akan datang;
- memahami teknik dasar proses produksi pada industri broadcasting dan perfilman;
- mengoperasikan peralatan audio video;
- menggunakan media digital;
- memahami dasar-dasar fotografi, tata kamera, tata artistik, tata suara dan editing; dan
- memahami estetika seni audio visual (EAV).
Mata Pelajaran Produksi Film :
Mata pelajaran Produksi Film bertujuan membekali peserta didik dengan dasar-dasar pengetahuan, keterampilan pada kompetensi pilihan (hard skill) dan sikap (soft skill), serta perkembangan teknologi komunikasi audio visual meliputi:
- memahami Manajemen Produksi Film;
- memahami Penulisan naskah dan Penyutradaraan Film;
- memahami Tata Kamera dan Tata Cahaya Film;
- memahami Tata Suara Film;
- memahami Tata Artistik Film;
- memahami Editing Audio dan Video;
- memahami dan menerapkan Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan Hidup (K3LH) dalam proses produksi; dan
- memahami Kekayaan Intelektual (Intellectual property), profil technopreneur, peluang usaha dan dunia kerja/profesi dalam industri perfilman;
Mata Pelajaran Pilihan
Mata pelajaran ini merupakan mata pelajaran pilihan pada konsentrasi keahlian Produksi Film yang meliputi :
- Mata Pelajaran Animasi 3 Demensi
- Mata Pelajaran Konten Kreator
Sarana dan Fasilitas
Sarana dan prasarana utama dan penunjang kegiatan pembelajaran konsentrasi keahlian produksi film :
- Ruang Kelas Teori
- Laboratorium komputer ber-AC
- Studio Foto dan Film
- Perangkat Peralatan Videografi
- Perangkat Peralatan Fotografi
- Ruang Produksi Kreatif
- Wifi/ Internet
Kemitraan dan Lulusan
Konsentrasi keahlian produksi film telah bekerja sama dengan berbagai DUDIKA, sebagai tempat Praktik kerja Lapangan (PKL), magang guru dan guru tamu, diantaranya adalah sebagai berikut :
- Iso Duo Photo & Video – Perumahan Araya Golf Iv/17 Kota Malang
- Paradise Picture – Jl. Tlogo Suryo Gg. Iii No.10, Tlogomas
- UB TV – Universitas Brawijaya Malang
- Gajayana TV Kota Malang