Diikuti oleh kelas X sejumlah 144 siswa, kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin , 12 Desember 2022 di Bale Batik, dari pukul 08.00 – 11.00 WIB. Hadir sebagai Guru Tamu adalah Bapak Tuhu Pamekas dari CV Ramadhani Wira Persada. Beliau diundang sebagai narasumber karena kapasitas pengalamannya di bidang Akuntansi dan Perpajakan. Turut mendampingi kegiatan ini antara lain guru-guru produktif AK dan wali kelas X AKL.
Materi pada kegiatan guru tamu adalah Prospek Karir di Bidang Akuntansi bagi lulusan SMK. Diantaranya adalah Auditor, Akuntan, Business Analyst, Financial Analyst, Credit Analyst, Perencana Keuangan dan Enterpreneur.
Selain materi utama, narasumber turut membahas tentang Etika Profesi Akuntan, diantaranya Akuntan harus :
• Kompeten di bidang keahliannya
• Objektif dalam memberikan jasa
• Integritas dengan klien
• Independen
• Menjaga kerahasiaan klien (confidentiality)
• Disiplin